Novel Youkoso Jitsuryoku Shijou Shugi no Kyoushitsu e Bahasa Indonesia Vol 5 Prolog - YUKKIMURA. BLOGS

Latest

Selasa, 14 November 2017

Novel Youkoso Jitsuryoku Shijou Shugi no Kyoushitsu e Bahasa Indonesia Vol 5 Prolog

MONOLOG SUDOU KEN

Sebenarnya, aku bukan manusia yang baik. Aku tidak memerlukan orang lain untuk memberitahukan aku tentang hal itu.

Aku memutuskan untuk menjadi kuat dan berdiri untuk diri sendiri saat ibuku yang bekerja di dunia hiburan, meninggalkan aku.

Kehadiran kecil ayahku kembali.

Dia menghabiskan waktunya dengan hidup abal-abalan sebagai petugas kebersihan belaka.

Aku merasa sakit melihat pemandangan itu.

Aku sangat bodoh, aku menyerah pada studiku dan memutuskan untuk memasuki dunia olahraga.

Aku terjun ke dunia olahraga seperti tenis dan tenis meja pada awalnya, tapi mereka tidak pernah benar-benar sesuai denganku.

Aku bisa berlatih dengan semua yang aku inginkan, tetapi aku tidak akan pernah bisa mencapai peringkat teratas dalam olahraga tersebut.

Lalu aku melakukan pertemuan pertamaku dengan basket.

Biasanya, aku tidak suka bermain dengan orang lain sebagai sebuah tim, tapi secara ajaib, aku bisa melakukannya dalam olahraga basket ini.

Itulah sebabnya keterampilanku dengan itu meningkat.

Aku bahkan mendapatkan rekomendasi ke SMA dengan salah satu tim basket terbaik di negara.

Tapi aku terjerat dalam kasus kekerasan dan permohonanku ditolak.

Saat itulah aku menyadarinya.

Bahwa aku adalah sampah yang lahir dari orang tua yang tidak berguna.

Itulah sebabnya aku memilih untuk masuk sekolah ini sebagai gantinya.

Tempat dimana aku tidak perlu membayar uang pendidikan dan sekolah impian dimana masa depanku akan dijamin...

3 komentar: